Setelah Angel Di Maria meyakini bahwa pelatihnya di PSG, Unai Emery bakal dipecat, kini ada satu lagi pilar Les Parisiens yang punya kepercayaan serupa.

Dia adalah wingback PSG yang agak kurang mendapat tempat utama belakangan, Thomas Meunier. 

Fullback timnas Belgia ini meyakini kegagalan Emery meloloskan PSG ke fase Liga Champions usai tersingkir oleh Real Madrid di babak 16 besar kemarin adalah faktor utama Emery bakal dipecat.

Meunier: Emery Bakal Dipecat PSG

Meunier yang diincar Manchester United belum lama ini mengungkapkan keyakinannya pada Soccerway. Pendepakan eks manajer Sevilla itu cuma tinggal menunggu waktu.

"Saya bukan pemain 18 tahun, tapi 26 tahun. Saya butuh kepastian di dalam klub ini. Saya ingin membuktikan apa yang bisa dilakukan di posisi ini," buka Meunier yang gerah dengan taktik Emery selama ini.

"Saya masih menunggu karena banyak hal bisa berganti, seperti pelatih (pemecatan Emery), yang akan berubah. Mungkin nanti saya akan mendapat waktu bermain yang lebih banyak. Saya harus bisa memanfaatkan itu, karena kepercayaan diri saya lebih tinggi dari dua tahun lalu," sambungnya soal masa depan Emery.

Muricio Pochettino, Diego Simeone sampai Max Allegri konon dinego untuk menjadi juru taktik selanjutnya.

banner-ads