banner-ads

John Obi Mikel tak masuk jangka panjang Antonio Conte di Chelsea. Kontraknya pun akan segera habis.

Dilansir Daily Star, gelandang gaek asal Nigeria ini pun bisa menjadi free transfer dan menarik minat beberapa klub.


Yang paling berminat sebagai laporan teranyar adalah duo kota Milan, Internazionale Milano dan AC Milan. Posisi Mikel memang sudah tak aman semenjak ada NGolo Kante.

Belum lagi darah yang lebih segar macam Nemanja Matic juga bisa mengisi posisi Mikel. Kepada Evening Standard, Mikel sendiri sudah paham dengan kondisinya.

"Conte sudah terbuka dan jujur kepada saya. Saya menghormati dia untuk itu," ucap Mikel

"Saya sudah mengerti atas situasi yang ia sudah jelaskan. Ketika Anda sudah butuh waktu lama di sebuah klub, hal ini akan terjadi di mana klub yang bergerak maju," ungkap.