Marc Marquez sampai seri MotoGP Catalunya memperlihatkan penampilan bagus. Si baby alien bahkan kini memimpin klasemen sementara.
Rider Repsol Honda itu bisa mengalahkan Movistar Yamaha sampai saat ini. Apalagi motor yang digunakannya juga sangat impresif.
Tapi beda hal dengan Dani Pedrosa. Rekan satu timnya itu tampil kesulitan dalam beberapa seri. Kecepatannya pun tidak maksimal. Kenapa?
The Little Spaniard mengatakan bahwa ada masalah yang dialami RC213V miliknya. Ia pun berharap bisa mengganti mesin pada laga selanjutnya di Assen.
"Saya mendapatkan masalah yang lebih pada motor tahun ini. Itu terlihat jelas, lihat sendiri bagaimana saya mengendarai motor," ungkapnya.
Lagi-lagi Pedrosa menyalahkan Honda yang terlalu memihak Marquez. Keseluruhan mesin yang dipakai tahun ini adalah hasil rekomendasi Marquez.
"Kita harus melihat secara keseluruhan. Jika melihat Honda, kami seakan menurun dibanding tim lain," sesalnya.