Pekan ke-31 Premier League dipenuhi kejutan ketika Chelsea mempecundangi Arsenal enam gol tanpa balas. Tak ada yang menyangkan bahwa pertandingan yang mempertemukan dua kiblat sepak bola Inggris itu berakhir dengan skor jomplang untuk keunggulan The Blues.
Manajer Jose Mourinho mengungkapkan rahasia dibalik kesuksesan timnya mempecundangi Arsenal. Menurutnya, terus memberikan tekanan kepada Arsenal saat mencoba membangun serangan dari lini belakang menjadi kunci sukses timnya.
"Kami berbicara tentang Arsenal yang berubah menjadi sebuah tim saat mereka mulai menguasai bola, dan saat mereka mulai membangun serangan dari belakang dengan nyaman," kata Mourinho.
"Mereka punya kebiasaan menguasai bola, dan kami memberikan tekanan di sana. Segera merebut bola dan menyerang di ruang yang mereka tinggalkan dapat membuat kami mencetak gol," jelas eks pelatih Real Madrid tersebut.