Winger Portugal, Luis Nani dikabarkan sudah menyepakati deal transfer ke Inter Milan. Pemain Fenerbahce itu disebut siap merapat ke Inter usai membela timnasnya di Euro 2016.
Dilaporkan Gazzetta dello Sport, eks pemain MU ini diyakini sudah menyetujui kepindahannya ke Serie A.
Nani tak terlalu gemilang lagi usai hengkang dari Old Trafford. Melalang buana ke Liga Portugal lagi sampai ke Liga Turki, ia mengalami kemunduran karier.
Jalan ke Inter pun kabarnya akan mengembalikan reputasi Nani yang mulai oke lagi bersama Portugal di Piala Eropa 2016 Prancis kali ini.
"Semua tinggal menunggu waktu," ucap sumber yang mengungkap rumor transfer sang winger.