MotoGP Qatar 2020 resmi dibatalkan karena wabah virus corona. Tak sedikit pembalap kecewa atas keputusan tersebut.banner-ads

Pembalap Suzuki, Alex Rins, jadi salah satunya. Ia mengaku sedih tak bisa balapan di Sirkuit Losail.

"Sangat sedih tidak bisa membalap di MotoGP Qatar, tetapi yang paling utama adalah tetap jaga keselamatan semuanya," ujar Rins melalui akun Twitter miliknya.



Pembalap Petronas Yamaha, Fabio Quartararo, juga mengutarakan hal yang sama. Padahal MotoGP Qatar, jadi salah satu yang paling ditunggunya.

"Baiklah. Saya sudah menunggu balapan pertama ini sejak balapan terakhir [musim lalu] selesai. Sedih dan kecewa setelah tugas yang begitu bagus," ucap Quartararo.

"Mari kita lihat, kapan kita akan menjalani balapan pertama. Doa yang terbaik untuk teman-teman saya dari Moto2 dan Moto3 jika mereka bisa balapan pada hari Minggu," ujar Quartararo menambahkan.

Twitter MotoGP menyebut Moto2 dan Moto3 kemungkinan akan tetap digelar pada 6-8 Maret lantaran tim dan pembalap sudah tiba di Qatar. Pembatalan itu salah satunya karena Qatar mewajibkan siapa saja yang tiba di bandara dari Italia, harus menjalani karantina selama dua minggu.