Sirkuit Misano sudah menggelar balapan sejak 1981. Namun sirkuit dengan panjang lintasan 4,2 km itu baru menggelar balapan motor kelas premier pada 2007.

Casey Stoner menjadi pembalap MotoGP pertama yang berhasil meraih kemenangan di Misano. Stoner menang bersama Ducati.

Dari 10 balapan yang sudah digelar, tujuh di antaranya dimenangi pembalap non Italia. Satu-satunya pembalap Italia yang pernah meraih kemenangan di Misano pada kelas MotoGP adalah Valentino Rossi pada 2008, 2009, dan 2014.

Pembalap Spanyol Bergantian Jadi Raja Di Misano

Selebihnya, Misano dikuasi oleh para pembalap asal Spanyol. Mereka secara bergantian menjadi raja di tanah Italia. Jorge Lorenzo masih menjadi yang terbanyak meraih kemenangan di Misano dengan tiga kemenangan.

Raihan tersebut lalu diikuti oleh duo Repsol Honda, yakni Dani Pedrosa dan Marc Marquez. Masing-masing memiliki dua kemenangan.

Kini Rossi tak bisa tampil karena cedera setelah latihan motocross. Harapan publik Italia kini bertumpu pada Andrea Dovizioso yang sedang tampil positif di MotoGP. Pebalap Ducati itu memiliki penampilan cemerlang setelah meraih empat kemenangan musim ini.

banner-ads