Bursa transfer memang baru bakal dibuka pada Januari. Tapi banyak klub yang sudah mengincar pemain.
Penyerang AC Milan, Keisuke Honda menjadi salah satu rebutan klub-klub Liga Inggris. Hingga saat ini, sudah ada tiga klub Inggris yang mulai ngeburu pemain asal Jepang itu.
Mereka nggak lain adalah West Ham, Tottenham dan Everton. Ketiganya disebut sudah menjajaki pemain bernomor punggung 10 itu.
Peforma Honda di Milan sebenarnya cukup memuaskan. Sepanjang 43 main bareng Rossoneri, Honda sudah sukses bikin 9 gol.
Peforma itu lah yang ngebuat Milan disebut nggak mau buru-buru ngelepas Honda. Apalagi mereka juga baru setahun membeli Honda dari CSKA Moscow.