Namanya Lieke Martens. Baru diboyong Barcelona tapi mencatatkan sejarah karena membawa negaranya Belanda juara pertama kali di Piala Eropa Wanita 2017.

Posisinya adalah gelandang dan lebih ke playmaker. Tubuhnya juga mungil tapi si pirang imut dan manis ini punya skill istimewa lho.

Terbukti ia menjadi pemain terbaik di Piala Eropa tadi lho selain membawa negaranya juara.

Bukti ia adalah pesepakbola wanita yang jago adalah Barcelona rela menebusnya dari FC RosengÄrd. Di klub sebelumnya Martens cukup punya statistik moncer.



Gelandang 24 tahun ini terbilang subur sebagau gelandang dengan mencetak 17 gol dari 26 kali penampilan.
 
Tak heran jebolan Heerenveen ini menarik minat raksasa La Liga. Martens membawa Belanda sukses menjuarai Piala Eropa Wanita untuk kali pertama.

De Oranje sukses menghajar Denmark 4-2 dalam laga final di De Grolsch Veste, Enschede, Belanda, 6 Agustus 2017 lalu.



"Hari yang luar biasa untuk pemain baru, Lieke Martens. Tak hanya membawa Belanda menaklukkan Denmark 4-2, untuk menjuarai Piala Eropa Wanita untuk perdana mengakhiri rekor enam kali beruntun Jerman, dia juga sukses terpilih sebagai pemain terbaik turnamen," bunyi situs resmi Barcelona atas pemain anyarnya.

Martens memang tampil memukau di Piala Eropa Wanita yang berlangsung di negaranya sendiri. Dia mencetak 3 gol dan 2 assist dalam 6 laga.

Lebih ciamik lagi karena Martens berandil besar dalam laga final kontra Denmark. Martens mencetak gol kedua Belanda di partai final. Dua gol tuan rumah lainnya dicetak Vivianne Miedema dan Sherida Spitse.

Meski begitu mungil karena cuma tinggi 160 sentimeter Martens adalah gelandang lincah dengan gerakan dan sentuhan mematikan. Keren!

banner-ads