banner-ads

Dua laga seru babak perempat final Liga Champions, Kamis (7/5) dini hari tadi bak drama. Langkah Paris Saint-Germain agak berat setelah ditahan Manchester City di kandang.

Zlatan Ibrahimovic harusnya bisa memang andai peluang penalti bisa dimaksimalkan. Ibra yang biasanya mulus jadi eksekutor kali ini sial. Sepakannya ditahan Joe Hart.

Sementara City tampak pede dan bisa bikin gol lebih dulu lewat Kevin De Bruyne. Namun Ibra dan Adrien Rabiot sempat bikin Les Parisiens unggul lewat gol mereka.



Sudah unggul 2-1, jangkar City, Fernandinho menyamakan kedudukan dan membuat Manchester Biru pede menyambut leg kedua di Etihad Stadium nanti. Dan sebaliknya, bagi pasukan Laurent Blanc, ini menjadi langkah yang cukup berat.

Di laga lain, Real Madrid seperti kena kutukan ketika berjumpa dengan wakil Jerman. Tim Spanyol memang punya tradisi kerepotan ketika kontra klub Tanah Bavaria.

Dan benar saja, El Real yang baru menang di El Clasico akhir pekan lalu malah keok dengan skor 2-0 di Volkswagen Arena. Trio BBC mati di hadapan anak asuh Dieter Hecking.



Wolfsburg menghancurkan Los Blancos lewat gol Ricardo Rodriguez dam Maximilian Arnold. Hecking menerapkan kedisiplinan mutlak berjumpa dengan raksasa La Liga tersebut.

Klub Bundesliga ini membiarkan Madrid menguasai bola. Namun serangan dan pertahanan Wolfsburg lebih efektif dan mematikan. Bahkan saking frustrasinya, bek Madrid, Marcelo sempat bikin diving konyol.

Tampaknya, meski di bawah Zinedine Zidane sekalipun, Madrid memang akan terus punya tradisi kesulitan berjumpa wakil Jerman. Madrid pun harus menang tanpa kebobolan atau punya margin yang lebih baik dari Wolfsburg di Santiago Bernabeu. Sungguh tugas berat, Zizou!