Bek berpengalaman asal Portugal, Ricardo Carvalho resmi diputus kontaknya oleh klub Ligue 1, AS Monaco. Carvalho pun tanpa klub dan menganggur usai bercerai dari Monaco.
"Kami sudah membahasnya dan akhirnya memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya." terang Wapres Monaco, Vadim Vasilyev di Sportsmole.
"Tapi, saya ingin mengucapkan terima kasih atas apa yang telah dia lakukan terhadap AS Monaco."
"Kami sudah membahasnya dan akhirnya memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya." terang Wapres Monaco, Vadim Vasilyev di Sportsmole.
"Tapi, saya ingin mengucapkan terima kasih atas apa yang telah dia lakukan terhadap AS Monaco."
“Dia telah memberikan banyak hal untuk kami. Dia tidak tergantikan di lini belakang kami. Namun untuk saat ini kami membutuhkan perubahan,” tambahnya.
Carvalho sebelumnya membela tim besar macam Chelsea dan Real Madrid. Namanya mencuat bareng Jose Mourinho ketika sama-sama membela FC Porto.
Bek satu ini juga turut membantu Portugal berjaya di Piala Eropa 2016 Prancis kemarin meski tak selalu jadi pilihan utama Fernando Santos.