Max Biaggi mungkin menjadi nama kejutan pada daftar pendek Aprilia pada tes Sepang. Tetapi rider Italia itu tampaknya menolak gagasan itu.
Pabrikan Noale mengkonfirmasi kepada Crash.net bahwa Biaggi adalah satu dari tiga pembalap yang merupakan pilihan untuk tes Sepang dengan Andrea Iannone yang saat ini ditangguhkan oleh FIM karena gagal dalam tes anti-doping.
Aprilia sedang mencari pengganti untuk ikut bersama Aleix Espargaro dan pembalap penguji Bradley Smith untuk debut RS-GP baru. Biaggi juga masuk bersama mantan pembalap Avintia Ducati, Karel Abraham dan mantan rider pabrikan Aprilia World Superbike, Lorenzo Savadori.
"Sejauh yang saya tahu, saya tidak akan kembali pada tes MotoGP," kata Biaggi.
“Tapi aku benar-benar suka kalau kehadiranku diperlukan, ketika Aprilia memanggilku. Bahkan jika itu hanya untuk bersenang-senang, aku selalu ada untuk Aprilia. Bagiku, mengendarai motor tetap merupakan hal terbaik di dunia, seperti halnya untuk semua penggemar.”