banner-ads

Cerdas. Begitulah AS Roma. Menjual Alisson Becker ke Liverpool dengan harga selangit, mereka baru merekrut kiper utama timnas Swedia, Robin Olsen yang murah tapi dengan skill setara Alisson.

Robin Olsen dibeli dari klub Denmark, Copenhagen dengan banderol cuma 8,5 juta euro.

Robin Olsen Yang Murah Tapi Setara Alisson Becker

Tentu saja Roma masih punya banyak uang dari penjualan Alisson Becker. Ini juga sedikit mengobati rasa kecewa Il Lipi karena gagal membawa Malcom ke Olimpico lantaran dibajak Barcelona.

"Saya merasa bahagia dan sangat senang. Sebuah kehormatan besar bisa gabung ke Roma. Ini adalah langkah lanjutan bagi saya dan saya tidak sabar untuk memulainya," terang Robin Olsen di laman resmi klub.

Olsen diikat dengan durasi lima tahun di AS Roma. Ia menunjukkan performa impresif bersama Swedia di Piala Dunia 2018 kemarin.