City menderita kekalahan perdana pada akhir Minggu lalu. Mereka takluk 2-1 oleh West Ham United. Parahnya kekalahan itu terjadi di Etihad Stadium, kandang The Citizens.
Sementara Spurs juga baru kalah oleh Arsenal di ajang Piala Liga. Bukan berarti The Lillywhite tak akan memberi kejutan ketika bejumpa tim asuhan Manuel Pellegrini tersebut.
Bermain di White Hart Lane membuat Spurs punya motivasi lebih. Meski rumah-rumah judi lebih mengunggulkan City, Spurs pantas menang juga di kandang.
Son Heung-Min, striker Korea Selatan yang baru diboyong Spurs juga sedang bagus-bagusnya. Tapi Sergio Aguero bisa juga menjadi momok untuk gawang Hugo Lloris.