Agen Paul Pogba, Mino Raiola belakangan sering menyerang orang lain lewat kata-katanya. Usai menyerang Jurgen Klopp dan Guardiola, superagen itu menyasar klub Inggris, Arsenal.
Menurutnya, Arsenal sempat punya hasrat membeli Pogba sebelum akhirnya sang pemain ke MU. Layaknya Real Madrid yang punya niat menebus Pogba, Arsenal disebut punya uang membeli kliennya itu.
Menurutnya, Arsenal sempat punya hasrat membeli Pogba sebelum akhirnya sang pemain ke MU. Layaknya Real Madrid yang punya niat menebus Pogba, Arsenal disebut punya uang membeli kliennya itu.
Sayangnya seperti dilansir Goal Internasional, Raiola menyebut klub London Merah itu tak berani mengeluarkan uangnya demi memboyong mantan pemain didikan Le Havre tersebut.
"Ini bukan soal menghabiskan uang. Arsenal memiliki uang itu, tapi mereka tidak memiliki nyali,” ungkap agen yang juga membawahi Zlatan Ibrahimovic, Mario Balotelli sampai Gianluigi Donnarumma tersebut.
“Saya menghormati Wenger. Saya tahu dia menyukai Pogba, namun harga yang Juventus patok tidak sesuai dengan filosofinya. Sementara Zinedine Zidane memiliki hasrat kuat, tapi kami tidak yakin dengan Real Madrid,” sambung agen tambun tersebut.