Judul di atas merupakan film dokumenter tentang Valentino Rossi. Film episode satu yang baru diluncurkan beberapa hari lalu di Youtube itu‎ memang menceritakan sosok The Doctor dari dulu hingga sekarang.

Film itu memperlihatkan beberapa ulasan Rossi baik di dalam maupun di luar sirkuit. ‎Dokumentasi Rossi selama selebrasi juga diperlihatkan beberapa kali.

Ada satu momen ketika Rossi diserbu para fans ketika masih berada di lintasan. Ketika itu, Rossi masih menjadi pembalap Honda.

Selain itu, dalam satu cuplikan juga Rossi melakukan selebrasi yang ikonik di MotoGP. Ada juga saat ia melempar helm AGV miliknya di atas podium kepada penonton.

Ada juga wawancara dengan Collin Edwards, mantan rival Rossi. Mereka juga ikut menunjukkan bos Movistar Yamaha, Lin Jarvis yang memuji pria Italia tersebut.

Beberapa waktu lalu‎, sebelum Rossi memperpanjang kontraknya, ada isu yang menyebutkan bahwa VR46 bakal pensiun. Kabar itu pun dianggap malapetaka, karena bisa-bisa MotoGP tak menarik lagi tanpa dirinya. Apalagi juara sembilan kali itu punya fan base terbesar di dunia.

Selama durasi 9.20 menit, sosok Rossi diperlihatkan dari berbagai sisi. Terlebih Rossi yang selama ini dianggap sebagai pahlawan MotoGP.

banner-ads