
James biasanya suka memulai harinya dengan segelas protein shake. Kalau lagi sehat sehatnya nih, biasanya James konsumsi lebih banyak dada ayam, brokoli, atau salad.
Namun, ketika James ingin memanjakan dirinya sendiri, dia dapat melupakan makanan sehat dan memakan sesuatu yang lebih enak walaupun tidak begitu sehat.
Hidangan makan malam James bisa terdiri dari beberapa Surf n 'Turf, atau beberapa Chicken Parmesan klasik. Mungkin dia memesan Blaze Pizza untuk dirinya sendiri - sebuah perusahaan tempat dia menginvestasikan uangnya.

Mungkin saja dia membuatnya sederhana, dan hanya makan sereal Fruity Pebbles yang mana adalah sereal favorit LeBron. Dia memiliki sepatu kets yang terinspirasi dari sereal Fruity Pebbles.
Untuk mengakhiri semuanya, James minum segelas anggur merah yang enak sebelum dia pergi tidur.
Meskipun James makan lebih banyak dalam sehari daripada kebanyakan orang dalam seminggu, dia menjaga pola makan yang bersih dan sehat.
Pada satu titik, James menjalani sembilan minggu tanpa gula, susu, atau karbohidrat untuk mengurangi berat badan selama off season.

James tetap menjadi atlet elit. Saat ia menggabungkan rutinitas olahraga dengan dietnya, sulit dipercaya bahwa James akan melakukan apa pun selain bermain bola basket untuk bertahun-tahun kedepan! Keren!