Rutin membersihkan kabin, menjaga kebersihan dan memberikan wewangian biar nyaman di dalam mobil.

banner-ads

Loe pasti akan merasa nyaman kan kalau mobil terawat dan terjaga kebersihannya? Makanya jangan malas untuk menjaga kebersihan. Menempatkan bak sampah di dalam dan rutin mengganti pengharum yang sudah habis.
Selain menjaga kebersihannya setiap saat, loe juga wajib merawatnya. Perawatan mobil bisa loe lakukan di salon mobil, kalau loe nggak punya waktu senggang untuk membersihkan secara khusus. Nggak perlu setiap hari ke salon, cukup sebulan sekali.

Nah buat loe yang punya waktu, bisa juga lho melakukan bersih-bersih sendiri. Lakukan ketika hari libur, sisihkan waktu khusus untuk merawat mobil kesayangan. Untuk melakukan perawatan sendiri, loe butuhkan beberapa alat seperti sikat, sikat gigi bekas, lap kanebo, lap microfiber, vacum cleaner, dan beberapa cairan pembersih.
Lakukan pembersihan pada bagian-bagian celah dan sudut yang sulit dan berbahan plastik terlebih dahulu. Gunakan lap basah atau kanebo, lalu dilanjutkan dengan lap sering.

Selanjutnya sedot karpet dengan vakum cleaner, termasuk pada jok yang berdebu. Kalau perlu angkat karpet ke luar dan cuci secara terpisah. Yang perlu diperhatikan, saat mencuci gunakan sabun yang tidak banyak mengandung detergen.
Untuk bagian jok, perhatikan, bahan pelapis jok loe. Kalau bahannya fabrick, setelah disedot, perhatiakn bercak kotorannya. Kalau masih ada bercak kotoran gunakan sikat gigi bekas untuk menyikatnya. Jika susah, gunakan sedikit air sabun. Tetapi jika jok dilapisi kulit, setelah dilap dan disedot vacuum cleaner, gunakan kondisioner untuk melapisi lapisan jok kulit. Ingat jangan terlalu sering menggunakan kondisioner, cukup setahun sekali. “Kalau terlalu sering memakai kondisioner akan mengurangi usia pakai kulit jok. Apalagi kalau bahan kulitnya kualitas rendah,” terang Dana Iswanto, Brand Manager MBTech.
Nah, kalau sudah bersih semua, bersih saja rasanya nggak cukup Bro. Biar lebih nyaman dihuni, kabin perlu diberi wewangian. Tapi ingat, jangan gonta-ganti parfum mobil, karena bisa mempengaruhi filter AC-nya. Kalau mobil bersih, makin pede diajak jemput pacar.