Di dunia modifikasi, frame adalah sedikit yang tak boleh ditinggalkan. Kecuali, lo benar-benar tahu apa yang harus dilakukan.

Siapapun bisa memotong dan membangun frame, tapi menciptakan kerangka utama untuk menaruh beban motor tak semuanya bisa. Butuh keberanian dan keakraban dengan berbagai konsep matang.

Itu salah satu alasan modifkator ini cenderung berkembang perlahan. Tapi hasilnya adalah sebuah mahakarya dengan frame monocoque yang dibangun untuk mesin BMW R nineT.

banner-ads

BMW R nineT Seperti Motor Masa Depan

Dino dan Marios Nikolidis menjalankan Filter DNA, perusahaan aftermarket terbaik di Yunani. Mereka sempat bikin kejutan dengan mengubah KTM RC8.

Tak cuma bingkai saja yang dirombak total, motor itu juga benar-benar berubah dari kemudi hingga suspensi. Dino dan Marios telah memilih pengaturan sporty untuk motor tersebut.

Mereka menggunakan garpu 43mm Hyperpro dengan konstruksi yang berbeda demi mengejar gaya mesin boxer. Spesifikasi motor ini makin ultra-modern. Hyperpro juga memakai shock multi-adjustable untuk bagian belakang, dengan ubahan nyata di swingarm.

BMW R nineT Seperti Motor Masa Depan

DNA berada dalam bisnis peningkatan kinerja, dan mereka berhasil memberi motor R nineT dorongan yang kuat tanpa mengotak-atik internal. Mesin dicocokkan dengan sistem pembuangan titanium, yang dirancang khusus oleh Akrapovic.

Di atas tangki bahan bakar, ada display pengontrol khusus dari Plex Tuning dengan layar TFT 4.3 yang dikonfigurasi untuk memperlihatkan semua data dalam motor tersebut.

Canggih!