Hutchbilt membangun sebuah Honda NSX650 menjadi tracker garang segala medan. Lebih tepatnya tracker itu terinspirasi oleh motocross era 70'an.
 
Seluruh bagian motor dipreteli menyisakan frame dan mesin telanjang.‎ Ubahan berani pun langsung dilakukan pada sektor chassis.
 
‎Butuh keterampilan mumpuni untuk mengaplikasikan swingarm Triumph ST ke dalam frame orisinilnya. Selain singlearm, bobot lengan ayun itu pun berbeda jauh dengan bawaan pabrikan.
 
 
‎Itu merupakan bagian tersulit dalam modifikasi kali ini. Berkali-kali melakukan percobaan dan penyesuaian, akhirnya frame Honda bisa juga dimasuki lengan ayun Triumph dengan rantai dan segala part-nya.
 
Bagian lain yang menjadi sorotan adalah posisi tempat duduk. Ia ingin sekali motornya seperti motorcross yang punya tangki bahan bakar kecil dengan posisi riding tegak.
 
 
‎Semua terpenuhi kecuali sub frame yang harus dipotong karena punya panjang yang lumayan. Ia mengganti dengan pipa baru yang bisa menopang jok.
 
 
Up side down dicaplok dari CRF250 dengan sistem pengereman keren Brembo‎. Oh iya, ternyata swingarm itu juga melalui pembenahan pada suspensi. Mereka mengganti shock bawaan pabrik dengan Ohlins.
banner-ads