Generasi keenam dari Chevrolet Camaro bakal segera beredar di jalanan. Secara desain, biarpun tampilannya masih tetap seperti generasi kelima, tapi ada perbedaan yang begitu kentara dari model terbaru Camaro ini.

Saatnya menguak fakt-fakta terbaru yang benar-benar mencengangkan bagi die hard Chevy Camaro. Penasaran seperti apa kedahsyatan saat ini, yuk simak berikut ini.

Dibuat Dari Platform yang Benar-Benar Beda, Bro
Kalau Camaro generasi kelima dibangun dengan menggunakan platform Zeta, untuk model terbaru ini bakal menggunakan platform Alpha dari General Motors yang biasanya digunakan pada model Cadillac ATS dan CTS.

Mesin Empat-Silinder Pertama Sejak 30 Tahun
Model entry-level LT bakal hadir dengan mesin empat-silinder, yang menjadi mesin pertama sejak sejarah Camaro selama 30 tahun terakhir. Mesin itu menggunakan empat silinder turbocharged 2.0 liter  yang dipinjam dari ATS, dan mampu menghasilkan 270 tenaga kuda.

Mesin V-8 Dengan Tiga Radiator
Mesin dengan tiga radiator? Yap, itulah kelebihan Camaro terbaru. Radiator pertama terdapat pada posisi yang konvensional, sementera dua lainnya, dengan ukuran yang lebih kecil, diletakkan pada kedua sisinya dan dipasang dengan sudut yang tepat.

Supaya Ringan, Anti-Roll Bar Drop-Links Terbuat dari Plastik
Supaya loe tahu saja, untuk membuat Camaro generasi keenam ini melaju lebih cepat, bobotnya pun dibuat ringan. Dan anti-roll bar drop-links dibuat dari plastik dengan kekuatan yang nggak perlu diragukan lagi.

Pengelasan Atap Menggunakan Teknologi Laser
Pada kebanyakan mobil, bagian atap dilas pada bagian sampingnya dan meninggalkan tonjolan yang bikin kurang rapi. Untuk mengurangi efek ini biasanya bekas las ditutup dengan strip plastik atau didempul hingga nggak terlihat. Sementara untuk Camaro, proses pengelasan dengan menggunakan teknologi laser yang bakal meninggalkan bekas yang lebih rapi tanpa bikin loe minder

Begitu banyak terobosan teknologi terbaru yang dibawa sama Chevrolet Camaro generasi keenam ini. Bagaimana? Bikin loe pengen untuk memiliki salah satunya nggak, Bro?

banner-ads