Sudah dipakai dengan hati-hati, tapi helm tetap saja kotor dan nggak seger lagi. Mungkin cara merawat lo ada yang salah tuh.

banner-ads

Sebaiknya, helm lo simpan di tempat yang bersih dan jangan kena matahari langsung, kecuali saat lo pakai. Jangan taruh helm di spion atau jok saat parkir, rawan jatuh saat lo nggak lihat.

Kalau helm nggak dipakai dalam waktu lama, lebih baik dibungkus dengan tasnya. Tapi sesekali juga harus dibuka biar sirkulasi udaranya bagus dan helm nggak gampang jamuran.

Baca Juga: Daftar Helm Motor Paling Mahal di Dunia

Lo juga sebaiknya jangan memakai helm saat rambut basah. Kalau terpaksa, sebaiknya lo lapisin dulu rambut dengan shower cap atau segera keringkan helm setelah dipakai.

Hindari juga memakai helm setelah menggunakan pomade ya, bro. Bagian dalam helm yang basah bisa bikin bau apek. Debu juga gampang banget nempel nih kalau bagian busanya basah.

Cuci helm minimal sebulan sekali. Kalau sebelum sebulan helm sudah terasa kotor dan bau, ya segera dicuci juga. Kalau nggak bisa sendiri, sudah banyak kok jasa pencucian helm.

Yang pasti, saat mencuci helm, lepas semua bagian yang bisa dilepas. Soalnya kalau nggak lo lepas dan menyikat bagian dalamnya, kemungkinan robeknya besar.

Kalau bisa juga hindari sabun yang tingkat diterjennya tinggi. Biar bagian dalam helm lo juga awet dan gampang saat dibilas nanti.

Selanjutnya, pastikan helm kering maksimal. Lo bisa menggunakan bantuan kompresor angin atau hairdryer buat mengeringkannya.

Ingat juga, hati-hati saat membersihkan bagian visor, bro. Pakai microfiber towel biar nggak gampang baret.

Kalau helm nggak terlalu kotor, lo bisa membersihkannya dengan baby oil.