Helm memang fungsi utamanya melindungi kepala, Bro. Tapi kalau helm keren, yang pakai juga kelihatan keren lho.

banner-ads

Helm sangat mempengaruhi penampilan loe di atas motor. Jadi ganteng mendadak meskipun wajah loe gak kelihatan. Apalagi kalo loe punya motor custom, cocoknya sih pakai helm bergaya klasik.

Elders Helmet Indonesia menyediakan dua tipe helm buat loe pencinta motor custom. Tipe yang pertama adalah jenis motocross atau biasa disebut helm cakil. Sementara tipe yang kedua, berjenis full face seperti yang dipakai di ajang balap dulu.

Untuk helm cakil, Elders Company menamainya dengan X-Bone. Sementara tipe full face, diberi nama Lego. Harganya sendiri dibandrol Rp 1,7 juta untuk X-Bone dan Rp 1,8 juta untuk Lego. Warnanya bervariatif, ada yang polos dan yang bermotif, bro.

Elders Company menggunakan material fiberglass handmade. Standar produk jadi prioritas dan kualitas jaminan mutu. Enggak seperti helm-helm yang dijual di pinggir jalan yang sekali jatuh langsung retak.

Baik yang X-Bone atau Lego, cocok-cocok aja kalo motor loe bergaya streettracker, cafe racer, chopper, scrambler, bobber, atau bahkan Vespa sekalipun.