Arne Dinse tak pernah membayangkan motornya bisa menjadi keren abis. Padahal, pemuda asal Illinois tersebut hanya punya beberapa masalah dengan bunyi ngelitik pada bagian mesinnya saja.

Tapi ketika datang ke Analog Motocycles, semua berubah. Arne melihat sebuah Yamaha XS650 yang bikin matanya tidak berkedip. Beberapa lama, ia pun memutuskan untuk mengubah motornya menjadi keren.

Genre Brat Style dipilihnya karena dianggap sangat fungsional. Dan ternyata, motor tersebut sudah mengalami beberapa kali modifikasi oleh builder amatir.
 


"Frame telah dipotong oleh pemilik sebelumnya. Jadi kami perbaiki dengan pengelasan baru dan frame tabung. Juga lengan ayun telah diperpanjang tapi setelah pemeriksaan lebih lanjut tidak dilakukan dengan sangat baik karena roda belakang tidak berbaris lurus dengan frame," ungkapnya.
 
Setelah itu, mulai banyak yang diubah dari motor tersebut. Apalagi dari sisi mesin karena masalah awal memang datang dari sektor jantung motor.



Mereka membongkar semua mesin dengan mengganti beberapa part. Karburator 28 Keihin karbohidrat ditambah filter K & N bikin napas motor semakin panjang. 

Gaya brat tak lengkap kalau tidak mengubah sektor kaki menjadi kekar. Mereka memakai velg jari-jari dari Buchanan. Ban Firestone bergaya klasik juga dipakaikan untuk tampilan vintage. 
banner-ads