Tahun 70'an mungkin sudah mulai banyak melihat superbike Jepang dengan mesin empat stroke. Tapi motor bermesin 2 tak juga tak begitu saja dilupakan terutama buat anak-anak muda belajar tentang para pahlawan motor.

Seperti Motorelic yang membangun kembali Suzuki RD400 menjadi sosok samurai. Dengan ubahan tracker motor tersebut kini lebih terlihat modern.

Mesin twin pararel 398cc dirombak kembali demi meremajakan bagian dalamnya. Lubang buang juga diubah dengan karburator Mikuni dan filter udara K & N.

Dari bagian frame mereka memang menjaga agar motor klasik tetap terlihat menjadi ciri khas. Sementara bagian subframe sedikit diubah demi mendapatkan buntut yang runcing.

Jangan lupa juga mengganti kaki-kaki hingga velg. Sebab dengan terlihat lebih kekar, motor tracker tersebut makin berwibawa.

Seluruh lapisan frame hingga swingarm dibubuhkan lapisan gloss hitam jadi makin gahar.

banner-ads