Di Indonesia gak banyak moge bergaya adventure. Makanya perilisan Royal Enfield Scram 411 lumayan dinanti.

banner-ads

Pasar Indonesia, mungkin lo salah satunya, sudah lama gak sabar sama hadirnya motor ini. Soalnya di India Scram 411 sudah dirilis sama Royal Enfield sejak tahun lalu.

Baca Juga: Royal Enfield Hunter 350 Siap Digeber

Desain Scram 411 memang beda dari moge kebanyakan. Motor ini mengusung gaya adventure klasik.

Bener banget, ini adalah salah satu keluarga dari Himalayan. Makanya gak heran platform sama mesinnya juga sama.

Scram 411 punya mesin SOHC silinder tunggal berkapasitas 411 cc. Mesin ini berkompresi rendah, 9,5:1, dan masih memakai sistem pendingin udara yang membuat kesan klasiknya kuat.

Dari mesin itu, motor ini punya tenaga maksimal 24,3 BHP di 6.500 RPM dan torsi 32 Nm di 4.250 RPM.

Bedanya dengan Himalayan, motor ini lebih simple. Velg juga beda, Himalayan menggunakan velg depan-belakang 21-17 inci, Scram 411 berukuran 19-17 inci.