banner-ads

Setelah diperkenalkan pada 3 April kemarin, mobil listrik Tesla Model 3 langsung jadi buruan pecinta mobil listrik. Bayangkan saja hanya dalam 1 hari, lebih dari 276.000 sedan Tesla Model 3 sudah terpesan.

Angka pemesanan Tesla Model 3 ini terbilang spektakular, dalam situs resmi Tesla, pemesanan online bisa dilakukan dengan melakukan down payment (DP) sebesar 1.000 USD. Karena Tesla Model 3 dibanderol sekitar USD 35.000-hingga USD 42.000.

Salutnya, konsumen yang melakukan pemesanan sekarang baru akan menerima Tesla Model di di 2018. Karena mobil listrik ini baru akan diproduksi di 2017. 





Bicara soal spesifikasi, mobil bebas emisi gas buang ini memiliki pilihan standar penggerak roda belakang. Selain itu pilihan dual-motor listrik, dengan penggerak All wheel drive.



Tesla Model 3 juga dijanjikan bakal mampu berlari 0-96 km/jam dibawah 6 detik, dan mampu berlari 346 km hanya dalam sekali pengisian baterai. Bagaimana bro, sadis bukan untuk sebuah mobil listrik.