Banyak yang bilang obesitas adalah hal yang tidak sehat. Tapi bagi sebuah Triumph Rocket, obesitas adalah karya yang keren banget.

Triumph tersebut dibuat menjadi sebuah cruiser yang punya gaya Amerika. Tapi rasa-rasanya motor karya Wenley Andrews itu lebih menitikberatkan ubahan cafe racer.

Bobot besar memang menjadi cita-cita builder asal Sydney tersebut. Menurutnya dari sisi bentuk saja sudah terlihat motor yang sangar.

"Saya selalu ingin membangun Rocket III. Motor itu punya kekuatan dengan dasar yang memang gemuk," katanya.
 


Meski begitu, ada beberapa bagian yang dihilangkan. Contohnya, ia mengiris bagian bodywork memperlihatkan mesin besarnya.

"Kendala utama adalah tangki bahan bakar. Hanya terlihat besar, tapi tidak terlihat bagus. Jadi saya punya tangki custom agar sesuai," ujarnya.
 


Ia memakai full metal untuk tangki tersebut. Ia juga mengurangi bentuk bulat tangki bawaan pabrik dengan sedikit membuatnya lebih panjang.

Bagian knalpot juga menjadi sorotan utama. Cara pembuatannya pun terlihat cukup menyita waktu.

"Saya susun knalpot pada selembar kertas dan menyerahkan kepada rekan saya untuk dilas. Kemudian dipasang sebuah keramik hitam, tapi karena terlalu banyak warna hitam pada motor itu, saya putuskan untuk mengecatnya dengan warna perak," tukasnya.
banner-ads