Kamu seorang pebisnis muda atau bercita-cita ingin punya bisnis yang besar? Sepertinya impian tersebut bakal lebih mudah diraih nih. Pasalnya, saat ini udah banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk membuat bisnis kamu terus berkembang. Nah, salah satu yang bisa kamu gunakan untuk mengembangkan bisnis adalah dengan menggunakan media sosial, salah satunya yakni Google+.

banner-ads

Sebagai salah satu yang paling ramai digunakan, Google+ bisa banget tuh kamu gunakan untuk mengembangkan bisnis. Nah, berikut adalah tipsnya.

Account Setup

Makin lengkap data akun yang kamu isi, maka tingkat kepercayaan orang pun makin tinggi. Nah, jadi jangan mengabaikan kolom-kolom penting yang berisi informasi tentang kamu dan juga bisnismu.

Google Small Business Community

Bergabung dengan komunitas punya banyak manfaat untuk menyukseskan bisnismu. Misalkan bisa saling berbagai pengalaman serta tips-tips berbisnis yang keren.

Sharing Content

Agar selalu mendapatkan perhatian dari banyak orang, maka tulislah sesuatu yang bagus. Kamu juga bisa mempraktekkan konsep 80/20. Maksudnya adalah 80 content hiburan dan 20 content yang diselipi promosi.

Google+ on Youtube

Kadang video jauh lebih meyakinkan dibandingkan dengan gambar atau tulisan. Maka dari itu, kamu bisa mengunggah beberapa video yang berhubungan dengan bisnismu.

Google Helpouts

Dengan fitur mirip dengan video conference, kamu bisa memanfaatkannya untuk melakukan banyak hal. Misalnya aja melakukan presentasi atau interview kerja.

Post It wih Image

Gambar itu jauh lebih bisa diingat dari pada sekedar tulisan. Nah, mulai sekarang jangan hanya membuat deskripsi aja, kamu juga harus menambahkan beberapa gambar.

Integrate Youtube with Google+

Fitur ini memungkinkan akun kamu terintegrasi dengan Youtube. Manfaatkan layanan ini untuk membuat bisnismu makin dikenal.

Hashtag

Untuk membantu agar posting-an dilihat oleh banyak orang, gunakan hashtag. Gunakan cara yang sama jika apa yang kamu tulis ingin lebih mudah ditemukan pengguna lain.

Semoga tipsnya bermanfaat ya!