Kalau loe penggemar ponsel dengan kemampuan oke tapi harga jauh di bawah flagship merek lain, loe bisa cek Advan G1. G1 adalah jagoan terbaru dari Advan.

Ponsel ini terbilang istimewa karena punya sistem operasi sendiri berbasis Android bernama Indonesia Operating System (IDOS) versi 6.1.2. Sayangnya Android-nya masih Marshmallow meski yang lain sudah pakai Nougat.

Tapi jangan khawatir bro, itu hanya urusan nunggu update doang. Tapi dari sisi lain ponsel ini oke banget. Seperti lensa kameranya dibuat oleh Largan Precision yang membuat lensa untuk iPhone 6S dan iPhone 7 yang unggul dalam kondisi minim cahaya masing-masing 8MP di depan dan 13MP di belakang.



Untuk urusan mesin, G1 punya prosesor MediaTek MT6735 Quad-Core 1GHz dengan GPU Mali T270MP2. RAM-nya cukup besar yaitu 3GB dengan storage 16GB.

Layar 5 inch-nya sudah pakai panel IPS dengan resolusi 720p yang membuat kerapatan pixel-nya jadi rapat banget. Dan nggak seperti ponsel murah lainnya, Advan G1 punya banyak sensor dan terbilang lengkap.



Di antaranya Proximity Acceleration, Ambience Light, Compass dan Gyroscope. Nah dengan sensor yang lengkap ini, loe jadi akan bisa menikmati konten-konten VR lewat ponsel ini bro.

Dari sisi speaker, Advan pun menggunakan titanium accoustic dan smart amplifier. Hasil audionya jauh lebih baik dari ponsel di kelasnya dengan bass yang solid dan spektrum audio lebih lebar.

Advan G1 dijual dengan harga Rp 2 juta-an.

banner-ads