Sony telah mengumumkan konsol terbarunya PlayStation 5. Seperti diketahui, ukuran dari konsol ini lebih besar dari generasi PlayStation yang terdahulu.banner-ads

Ternyata hal tersebut ada alasannya. Sony mempertimbangkan permasalahan panas yang akan terjadi di dalam body PS5. Mengingat teknologi baru yang digunakan, akan ada kemungkinan tercipta panas.

Pihak Sony dari PlayStation juga mengungkapkan bahwa generasi terbaru PS5 ini menggunakan komputer yang sangat kecil dan sudah punya kinerja pendinginan yang baik. Hanya saja, tenaga yang dihasilkan cukup besar dan ada kemungkinan overheat.

Ukuran bodi yang besar pada PlayStation 5 dibuat agar ada ruang lebih. Sehingga sirkulasi udara keluar pun cukup buat mendinginkan kondisi panas yang ada di dalam.

Nggak cuma itu, ada juga yang menyebutkan bahwa desain gendut dari PS5 ini karena dukungan SSD eksternal. Meski hingga saat ini belum terungkap bagian tersebut.

PlayStation 5 sudah dinanti kehadirannya oleh para penggemar. Sony masih belum memberi bocoran perilisan dan harga buat konsol ini.