Casing baterai memang salah satu cara untuk memperpanjang "hidup" iPhone. Setelah serangkaian rumor soal casing baterai ini, akhirnya Apple menjual secara resmi casing untuk trio iPhone baru yang dirilis 2018.

Casing ini dibuat khusus untuk iPhone XS, XS Max dan XR. Sayangnya tidak ada casing untuk iPhone X. Meskipun iPhone X dan XS punya ukuran yang mirip, namun casing untuk iPhone XS tidak bisa digunakan untuk iPhone X.

Casing ini dibanderol USD 129 (sekitar Rp 1,8 jutaan) di website Apple Store. Casing berbahan silikon ini dijual dalam dua warna yang berbeda yaitu hitam dan putih. Logo Apple tetap ada di bagian belakangnya sebagai identitas.

Menggunakan casing ini berarti iPhone loe akan lebih gendut di bagian belakang, seperti halnya casing baterai yang sebelumnya dirilis Apple. Casing ini sudah kompatibel dengan charger bersertifikat Qi. Sehingga kalau loe ingin melakukan pengecasan secara wireless, loe nggak perlu membuka casing baterainya.

Apple menjanjikan ketahanan baterai hingga 15 jam tambahan untuk XR dengan menggunakan case ini. Untuk XS dan XS Max masing-masing bisa bertahan 12 dan 13 jam lebih lama dibandingkan tanpa case. Estimasi ini dengan kondisi penggunaan koneksi internet yang terus aktif.

banner-ads