Soal produksi teknologi mobile paling terkemuka saat ini bisa dibilang pemain besarnya kalo gak Apple, ya Samsung. Dua brand ini terkenal dengan produk mereka yang up to date, berteknologi canggih dengan tampilan yang oke.

banner-ads

Kalo Apple, terkenal dengan Apple Watch-nya, Samsung juga menyaingi dengan produk Galaxy Watch yang gak kalah keren, Bro.

Nah, ada kabar kalo Samsung Galaxy Watch yang diproduksi selanjutnya itu bisa menyelamatkan hidup orang yang memakainya dengan sensor terbaru yang digunakan.

Selama ini Samsung Galaxy Watch lebih berfokus soal kesehatan penggunanya khususnya ‘workout’. Nah, produk Samsung Galaxy Watch selanjutnya akan diproduksi dengan sensor yang canggih.

Sensor tersebut kabarnya gak cuma bisa mengingatkan lo untuk rutin olahraga, tapi juga bisa memberitahu keadaan cuaca. Sensor ini bisa memberi lo informasi mengenai kualitas udara di sekitar, gak cuma itu sensor ini juga bisa ngasih tau ada gas berbahaya di dekat kayak karbon monoksida.

Wah kece bnget ya, Bro! Kita bisa jadi terhindar dari polusi udara yang gak sehat.