Canon EOS 800D bisa dibilang sudah ketinggalan zaman. Karena kini Canon meluncurkan penerusnya yaitu EOS 850D yang membawa beberapa peningkatan.banner-ads

Peningkatan yang paling terasa adalah di prosesor yang diusungnya. Canon EOS 850D kini sudah menggunakan prosesor Canon DIGIC 8. Sehingga kemampuan yang lainnya pun meningkat.

Seperti sebut saja sistem autofocus yang lebih mumpuni. Autofocus Dual Pixel CMOS di kamera ini sudah didukung dengan sensor AE 220,000 pixel serta EOS iTR AF yang akan mendeteksi wajah subjek dengan 45 titik autofocus.

Di sektor video, kamera ini bisa merekam hingga resolusi 4K. Sementara untuk burst shot-nya bisa digenjot hingga 7fps. Ada satu lagi yang menjadikan EOS 850D ini unik.

Yaitu fitur perekaman video vertikal. Ini adalah kamera Canon yang pertama dengan fitur tersebut. Dilengkapi dengan layar sentuh vari-angle 3inci, loe bisa bebas berkreasi untuk media sosial dengan kamera ini.

Canon EOS 850D dibanderol Rp 10,2 jutaan untuk bodinya saja. Disediakan paket dengan lensa kit EF-S 18-55mm juga dengan tambahan harga sekitar Rp 2,5 jutaan.