Sejak iPhone X meluncur tahun lalu, banyak brand ponsel Android akhirnya mengikuti desain notch di bagian atas layar ponsel mereka. Samsung selama ini seperti diam saja tidak mau ikutan tren. Tapi akhirnya mereka pun melambaikan "bendera putih".

Di event spesial Samsung yang digelar di San Fransisco, Kamis (8/11) lalu, Samsung memperkenalkan tiga jenis layar poni yang akan muncul di smartphone mereka ke depannya. Kabarnya Samsung akan merilis ponsel dengan notch mulai tahun depan.

Notch yang diperkenalkan pun tidak hanya satu tipe saja melainkan ada tige tipe. Tetap menggunakan kata 'Infinity' sebagai identitas layar khas Samsung, mereka memperkenalkan The Infinity U, V dan O Display dalam event tersebut.

Inisial huruf tersebut mengisyaratkan bentuk poni yang akan ada di layar Samsung nati. Infinity U akan punya poni menyerupai huruf U, V mirip sedikit dengan U dengan bagian bawah lebih tajam. Kedua poni ini ada di tengah-tengah atas ponsel.

Sementara Infinity O tidak ditempatkan di tengah, namun di pinggir kanan layar. Bentuknya pun seperti huruf O. Nah selain ketiga layar poni ini, Samsung pun memperkenalkan New Infinity. Namun masih rahasia sepertinya.

Tertarik memiliki smartphone dengan layar poni dari Samsung, fanboys?

banner-ads