Rasanya sehari nggak pegang smartphone kok kayaknya ada yang janggal? Bener nggak? Smartphone kini udah menjelma barang wajib bawa yang nggak boleh sampai tertinggal, apalagi tanpa pengawasan. Soalnya ponsel pintar ini sudah jadi kebutuhan sekaligus lemari penyimpanan data-data yang mungkin bersifat private banget. So, amankan data pada smartphone-mu dengan beberapa tips berikut ini.

banner-ads

Set up lock screen

Salah satu cara sederhana dan cukup ampuh adalah dengan membuat sandi untuk mengunci smartphone-mu. Sandi atau password ini jangan sampai terendus oleh yang lain, kamu bisa menggunakan password angka, pattern, huruf, atau bahkan finger print.

Set up lokasi

Jika suatu saat ponselmu hilang, kamu bisa dengan mudah mencarinya melalui aplikasi “Find My iPhone” untuk pengguna iPhone atau Android Device Manager untuk pengguna Android. Jadi kamu bisa menemukan lokasi ponselmu berada dengan mudah.

Gunakan password manager

Jangan merekam password apa pun pada browser, karena kalau ada temanmu yang usil, mereka bisa mengakses akun-akunmu dengan bebas.

Jangan install sembarang app

Kamu harus lebih hati-hati kalau ingin memasang aplikasi yang meminta akses yang agak sedikit mencurigakan. Apalagi jika aplikasi tersebut berasal dari sumber yang belum jelas. Kamu bisa menonaktifkan centang pada kotak pilihan “Unknown Sources” pada pilihan Setting.

Gunakan aplikasi security tambahan

Sekarang ini ada banyak sekali aplikasi pintar yang siap bantuin kamu untuk memproteksi smartphone milikmu. Pilih salah satu yang memiliki rating tinggi dengan review yang bagus dari para penggunanya.

Buruan selamatkan dan lindungi data di ponselmu dari tangan-tangan jahil dan juga malware jahat.