Siapa nih yang sering lupa parkir kendaraan dimana. Ya emang sih, biasanya kalo udah jalan di pusat perbelanjaan dan apalagi lama, pas keluar pasti lupa kendaraannya di parkir dimana.

banner-ads

Walaupun emang bukan masalah yang besar, tapi sadar enggak sih kalo lupa tempat parkir itu bisa membuat waktu dan tenaga terkuras. Nah, sekarang udah ada solusinya nih.

Ada cara seru yang diciptakan oleh Eltima dalam menuntaskan masalah tersebut melalui aplikasi bernama PinDrive. Aplikasi ini bisa membantu lo menemukan kendaraan bahkan dengan Augmented Reality (AR) yang seru.

Sering Lupa Parkir Kendaraan Dimana? Cobain Aplikasi Ini Bro!

Cara kerja aplikasi PinDrive lo harus menyimpan lokasi dari kendaraan lo. Pas udah parkir, berdiri dekat kendaraan lo dan buka aplikasinya. Arahkan kamera ke kendaraan lo terus "pin" untuk menandai lokasi. Yaudah secara otomatis PinDrive menyimpan lokasi itu.

Nah, untuk mencari kendaraan, lo buka kembali aplikasinya. PinDrive memiliki peta khusus dan secara otomatis mengarahkan ke lokasi yang telah lo tandai dengan AR tadi.