Beberapa waktu yang lalu, Google telah resmi merilis sistem operasi Android terbaru yakni Lollipop. Peluncuran tersebut juga bermaksud untuk memperkenalkan smartphone pertama yang menggunakan OS ini yakni Nexus 6 dan Nexus 9. Karena masih baru, jadi masih belum ada update sistem operasi untuk beberapa produk vendor terkenal seperti Samsung dan Sony.

banner-ads

Tapi, seperti yang sebelumnya, para vendor berjanji bakal segera memberikan update tersebut jika waktunya udah tepat. Misalnya Motorolla yang bakal memberikan beberapa produknya seperti Moto X, Moto G, Moto E, Droid Ultra, Droid Maxx dan Droid mini, pada akhir tahun ini.

Berbeda dengan Motorolla, HTC bakal memberikan update dalam 90 hari ke depan. Jadi pengguna produk vendor asal Taiwan ini bakal bisa mengotak-atik OS Lollipop pada gadget mereka pada sekitar Januari atau awal Februari.

Sony yang bakal merilis beberapa produknya seperti Xperia Z3, juga memberikan kemudahan pada penggunanya untuk update secara langsung dalam beberapa minggu ke depan. Sedangkan untuk Samsung, masih belum ada jadwal pasti mengenai update Lollipop pada gadget mereka.

Seperti yang udah kamu ketahui, hampir tiap-tiap vendor bakal menyuguhkan tampilan yang berbeda-beda ketika para user-nya update Lollipop. Selain karena menyesuaikan spesifikasi yang dimiliki, tiap produsen tentunya memiliki desain unik mereka sendiri. Tentunya kamu udah familiar banget dengan user interface dari produk-produk yang berbeda itu, padahal secara umum versi Android-nya sama.