The North Face mengajak designer Inggris Christopher Raeburn untuk membuat kolaborasi tas dari tenda tua yang tak terpakai lagi.

banner-ads

Dengan teks “REDUCED REUSED RECYCLED RÆBURN” yang membentang di sepanjang tali, lo gak akan ngira bahwa tas ini terbuat dari tenda bekas. Setiap tas dibuat menggunakan bagian tenda yang berbeda, menjadikan setiap item unik.

Raeburn, mengatakan bahwa kata-kata yang ada di tali tas tersebut berdasarkan kata kunci yang paling banyak dibicarakan pada tahun ini. RÆBURN mengatakan bahwa “The North Face telah menginspirasi gerakan global eksplorasi dan konservasi selama lebih dari 50 tahun. Di RÆBURN, kami termotivasi untuk bekerja dengan merek, desainer lain, dan individu untuk mendorong perubahan positif di industri kami, dan sungguh luar biasa untuk bekerja bersama tim berbakat di The North Face untuk membawa proyek ini membuahkan hasil. “

Direktur desain North Face Darren Shooter menambahkan, bahwa dengan cara ini, kita jadi bisa mengurangi limbah, lho. Keren banget ya, Bro?