Apa alasan lo memakai t-shirt sehari-hari? Apakah karena brand-nya lagi hype? Atau lo emang gak suka pakai kemeja kalau lagi keadaan non formal?

banner-ads

Ada juga yang punya alasan bahwa t-shirt gak bikin lo ribet serta perawatannya yang relatif lebih mudah dibandingkan dengan kemeja atau sweatshirt.

Berbagai inovasi juga dikembangkan untuk menghadirkan berbagai t-shirt yang inovatif. Bukan cuma mentingin estetika dan fungsional, kadang sebuah brand bikin t-shirt yang ramah lingkungan mengingat polusi adalah masalah besar yang makin menumpuk di bumi ini.

T-shirt juga biasa digunakan untuk menyambut pertengahan tahun, musim ketika banyak negara mulai merasakan udara yang lebih panas. Wajar aja Bro, bahannya yang relatif tipis dan terbuat dari cotton bikin t-shirt adalah pakaian yang adem untuk menghadapi hari yang gerah. Tapi biasanya t-shirt dengan bahan yang tipis bikin baju yang lo pakai cepet rusak, contohnya melar karena keseringan dicuci.

Gimana dengan t-shirt tahan lama? Biasanya jenis yang satu ini punya bahan yang lebih tebal. Walau bikin kerasa sedikit lebih gerah, t-shirt dengan bahan yang kuat dan tebal bakal lebih melindungi lo dari terik matahari, dan tentunya membutuhkan perawatan yang lebih mudah.

T-shirt dari beberapa brand ini kayaknya cocok banget buat lo yang nyari kaos berbahan dasar kuat.

Paa SS Pocket Tee

Dengan tambahan saku di bagian dada, selain kaos ini kuat lo juga bisa menyimpan beberapa barang kecil kayak kunci atau uang bernominal kecil di bagian tersebut. 

Blue Blue Japan Firm T-Shirt

Todd Snyder x Champion Short Sleeve Jock Tag Tee


Gap Easy Heavyweight T-Shirt


Norse Projects Johannes Pocket Tee


Kelima t-shirt yang gue sebutkan barusan punya kesamaan Bro, yaitu sama-sama jadi kaos heavyweight dan beda dengan kaos tipis untuk musim panas. Emang sih Bro, mau sekuat apapun t-shirt yang lo punya, lo harus merawatnya dengan baik. Tapi produk yang punya material lebih tebal biasanya lebih kuat dan tahan lama dalam pemakaian. Lo mungkin bakal lebih hemat juga karena lebih jarang beli baru.

Buat lo yang minat, lo bisa kunjungi website resmi brand tersebut. Walaupun polos, seenggaknya kaos yang lo beli punya ketahanan di atas rata-rata!