Bro, punya tampilan klimis memang dambaan buat setiap cowok. Tapi nggak ada salahnya juga melawan arus, dengan memiliki tampilan berbeda supaya nggak bosan dengan kehidupan.

Well, yang dimaksud di sini adalah memiliki bulu-bulu halus di wajah yang bias aloe sebut sebagai cambang. Cambang sejak jaman dahulu kala dipakai untuk menunjukkan sisi maskulin cowok. Ada yang beruntung punya cambang yang lebat, sementara ada pula yang dikaruniai dengan kulit wajah yang halus, bebas bulu.

Sayangnya ada berapa banyak cowok yang percaya diri dengan punya cambang di wajah? Salah-salah malah dibilang kelihatan tua, dekil, atau tipe cowok yang ogah merawat diri. Daripada bingung dan salah arah, lebih baik miliki cambang yang terinspirasi dari orang-orang populer ini, Bro.

Justin Timberlake

banner-ads

Buat loe yang punya bentuk wajah bulat dan lebar seperti penyanyi Justin Timberlake, comot saja gaya pelantun Suit & Tie ini ke wajah loe. Caranya, biarkan cambang tumbuh liar mulai dari pertengahan telinga mengarah ke area tepi pipi dan terus menyambung hingga ke janggut. Lalu biarkan juga kumis tumbuh dan menyatu hingga ke cambang dan janggut. Hasilnya, wajah bulat loe seperti memiliki batas atau bingkai sehingga tampak lebih proporsional, Bro.

Mark Wahlberg

Buat yang suka mantengi aksi Mark Wahlberg dan punya cambang dengan volume pertumbuhan rambut di area cambang yang jarang-jarang. Biasanya pertumbuhan rambut akan berhenti di bagian atas telinga. So, cukur cambang dengan potongan yang agak meruncing ke bawah. Supaya nggak ada kesan dibuat-buat, jangan terlalu rapi, Bro. Lalu biarkan rambut yang tumbuh dari area kumis menyatu dengan area janggut.

David De Gea

Kiper Manchester United ini punya wajah yang imut, tapi berkat cambang, ketangguhannya di bawah mistar diimbangi dengan penampilannya, bikin lawan jadi keder. Nah, buat yang pengen bergaya seperti David De Gea yang punya wajah panjang ini, biarkan cambang tumbuh hingga menyatu dengan janggut.

Untuk menghilangkan kesan wajah imut dan panjang, biarkan pula bulu-bulu halus tumbuh di area pipi bawah sedikit melebar. Tetap jaga supaya gaya cambang loe nggak terlalu tipis ataupun terlalu tebal. Sedang-sedang saja, Bro.

Sudah punya katalog untuk tatanan cambang loe kan, Bro? Makanya, nggak usah minder lagi dengan cambang yang mulai tumbuh di wajah. Dengan pengaturan yang tepat bakal bikin tampilan loe lebih dewasa dan asik dipandang.