Kisah cinta anak muda jaman sekarang memang tak bisa jauh dari kata galau dan dilema. Apalagi kalau sudah membahas soal Long Distance Relationship atau LDR. Duh, galau tingkat tujuh rasanya.

banner-ads

Bagi sebagian orang, hubungan jarak jauh memang nggak mudah. Meskipun teknologi sudah membantu melancarkan hubunganmu, nyatanya ada lagi fakta LDR yang nggak terbantahkan dan harus dilalui. Apa aja tuh?

Kamu lebih menghargai saat – saat bersama

Kamu mungkin akan bertemu dengan pasanganmu hanya 1-2 kali tiap bulan. Dalam pertemuan yang jarang ini akan terjadi ledakan gairah dan cinta antara kamu dengan pasanganmu.

LDR jaman sekarang mudah tapi mahal

Dibandingkan menanti tukang pos mengantar surat, teknologi jaman sekarang bikin kamu bisa ngobrol langsung lewat skype. Namun tentu saja makin mudah kamu menghubungi pacar kamu, makin mahal pula budget yang kamu keluarkan.

Ancaman putus sama pacar kamu lebih besar

Menjalani pacaran jarak jauh tanpa komitmen dari masing – masing pasangan, dan juga jauh dari pasangan membuat kamu berpikiran untuk mencari pengganti pasanganmu.

Kamu mempunyai waktu untuk melakukan hal lain

Pacaran jarak jauh tidak membutuhkan waktu seperti saat kamu pacaran biasa. Maka dari itu, daripada kamu buang waktu dengan mencari pasangan baru, mendingan kamu melakukan hal lain yang lebih positif.

LDR kamu tak seindah LDR orang lain

Saat kamu mencurahkan hati ke teman yang sama – sama LDR, mungkin kamu pasti berpikiran kalau temanmu itu memiliki pengalaman LDR yang lebih indah dari kamu.

Benar kan?