Richard Mille dan Rafael Nadal terus berkolaborasi untuk menciptakan produk-produk fashion yang keren. Salah satunya adalah jam tangan yang menjadi penanda 10 tahun persahabatan mereka.banner-ads

Jam tangan yang ada di lini RM 27-04 ini dibuat dalam jumlah yang terbatas. Detail dan desainnya yang otentik, ditambah dengan produksinya yang minim, membuat harga jam tangan ini meroket hingga USD 1 juta!

RM 27-04 terinspirasi dari jaring-jaring yang ada di raket tenis. Bagian itu bisa loe lihat dengan jelas di bagian depan display-nya yang terdiri dari garis-garis jejaring diagonal. Bagian display ini dibingkai oleh case TitaCarb berwarna coklat.



Lebih detail lagi, material yang menjadi konstruksi jam tangan ini adalah titanium grade 5, lalu ada PVG emas 5N di bagian coating, dan strap berwarna biru yang ditenun khusus.

Movement-nya didukung oleh steel cable 0,27 mm. Dengan berat total dari jam tangan ini hanya 30 gram saja. Namun meski begitu, jam tangan ini bisa menahan akselerasi hingga 12 ribu G.

Dari tampilan luarnya, RM 27-04 ini menghadirkan desain mekanik yang khas. Pilihan warnanya pun terlihat cocok satu sama lain. Jam tangan ini hanya diproduksi sebanyak 50 unit saja.

Harga satu unitnya USD 1,050,000 atau sekitar Rp 15,6 miliar. WOW!