Selama ini loe kalau mau beli sepatu Nike original harus ke store resmi atau ke pusat perbelanjaan. Tapi sekarang brand terkenal itu akan buka online store resmi untuk mempermudah fans.

Nike merasa harus memperluas pasarnya dengan berjualan secara online. Makanya mereka melirik Instagram dan Amazon sebagai tempat menjual produk sepatu berkualitasnya.



Selama ini memang sudah ada produk Nike yang dijual di Amazon dan Instagram. Tapi semuanya dijual oleh pihak ketiga, bukan langsung dari Nike.

Makanya harganya pun jadi melonjak naik. Selain itu ada banyak juga barang tiruan yang bisa menurunkan pemasukan dari Nike sendiri.

Masuk ke Instagram dan Amazon akan menjamin fans mendapatkan produk Nike yang original dan berkualitas. Tanpa perlu lagi khawatir mendapatkan barang tiruan.

banner-ads