Bro, pernah dengar dari orang tua atau teman nggak kalau orang pemalu itu bakal susah mengangkat hidupnya sendiri? Karena nggak banyak omong, banyak diantara mereka yang nggak banyak bicara dicap sebagai orang yang nggak bisa maju. Padahal anggapan ini nggak sepenuhnya betul.

banner-ads

Nah, kalau loe merasa bahwa menjadi pemalu bakal bikin masa depan suram, nggak ada tujuannya. Para pemalu pun juga bisa jadi orang sukses lho, Bro. Bahkan mungkin lebih sukses daripada mereka yang suka bicara. Kenapa begitu?

Berpikir Sebelum Bertindak
Seorang pemalu adalah orang yang anti-gegabah dalam melakukan segala hal. Mereka memilih lebih banyak diam dan berpikir sebelum melangkah ke tindakan. Mungkin banyak yang bilang, terlalu lama berpikir nggak baik. Apa betul begitu? Bukannya banyak yang ngomong, jangan gegabah dalam melakukan segala hal?

Peka Dalam Mengamati Sesuatu
Seorang pemalu bukannya mereka yang sengaja menghindari segala hal supaya nggak malu saat nanti ada kesalahan. Buat para pemalu, diam dan mengamati apa yang ada di sekitarnya jauh lebih baik daripada melontarkan pendapat. So, jangan heran kalau seorang dengan pribadi tertutup itu sebenarnya lebih peka daripada yang loe bayangkan, Bro.

Tahan Kritik
Seorang pemalu biasanya adalah orang yang punya mental baja. Ketika kritikan datang, mereka nggak langsung melakukan pembelaan, tapi membiarkan segala kritikan datang terlebih dahulu. Mereka memahami bahwa kritik datang karena adanya ketidakpuasan, Bro.

Maka daripada melakukan pembelaan, lebih baik mendengarkan apa yang sebenarnya tidak diinginkan. Seorang pemalu yang cerdas akan memanfaatkan berbagai kritikan ini untuk membuat sesuatu yang lebih baik.

Pemikir Keras
Orang dengan karakter pemalu berbeda dengan mereka yang di garis depan dan beradu argumen. Seorang pemalu itu lebih memilih untuk menghabiskan waktunya dengan berpikir tentang strategi yang harus ia bangun sambil memikirkan sisi positif dan negatifnya.

Don’t judge a book by it’s cover. Jangan nilai seseorang karena penampilannya, Bro. Bisa jadi, seorang pemalu dan pendiam punya pemikiran dan ide-ide cerdas dengan kelemahan yang minimal.

So, jangan remehkan seorang pemalu, tapi rangkul mereka dan berikan posisi yang pantas dalam pertemanan loe. Siapa tahu, dia punya ide brilian yang tersimpan dalam kepalanya.