Barang-barang dari brand fashion terkenal sudah pasti harganya dibanderol sangat tinggi. Tapi apakah harganya sesuai dengan desain yang ditawarkan? Konsumen mempertanyakan hal itu ketika melihat desain topi bisbol keluaran Off-White.

Belum lama ini, Off-White meluncurkan topi bisbol berwarna merah yang desainnya terbilang sangat sederhana. Tidak ada yang istimewa sama sekali topi ini dan terlihat seperti topi murah yang banyak dijual di pasaran.

Off-White tidak terlalu repot-repot membuat desain untuk topi barunya. Karena hanya sebuah topi merah dari ujung depan ke ujung belakang, dengan tulisan "CAP" di bagian depan kiri.

Alhasil topi ini menerima hujatan oleh konsumen dan tentu saja netizen. Karena menurut mereka, Off-White seolah tidak niat untuk membuat desain untuk item fashion-nya tersebut. Soalnya, Cap sendiri adalah sebutan lain buat topi semacam ini. 

Topi Baru Off-White, Desain "Murahan", Harga Jutaan

Selain itu, banderolnya yang terlalu mahal juga menjadi salah satu topik yang dibicarakan oleh netizen. Topi bisbol baru Off-White ini dibanderol sekitar Rp 3 jutaan. Dengan desain yang seperti itu konsumen merasa seperti dibodohi.

Konsumen juga menyoroti bahan yang digunakan Off-White untuk topinya itu yang dianggap berkualitas rendah. Sehingga mereka menyimpulkan bahwa brand ini hanya menjual popularitas mereka saja tanpa terlalu memikirkan kualitas dari item fashio yang mereka luncurkan.

Yah, tapi namanya juga fashion. Bagaimana menurut loe?

banner-ads