Terlalu banyak limbah fashion di bumi bikin In Gold We Trust khawatir dengan kondisi alam dan bumi. Akhirnya mereka menciptakan sebuah koleksi windbreaker baru yang ramah lingkungan. Item fashion terbaru dari In Gold We Trust ini terbuat dari material daur ulang yang bisa didaur ulang.banner-ads

Brand asal Amsterdam itu meluncurkan sebuah koleksi berkelanjutan yang bisa digunakan setiap hari atau dalam kondisi-kondisi tertentu. In Gold We Trust menyasar para pecinta kegiatan outdoor buat windbreaker terbarunya ini.

Koleksi ini jadi istimewa karena pengembangan produknya terbilang rinci dan kualitas bahannya, meski dari material daur ulang, tetap terjamin. Yang pasti, menggunakan produk ini sudah ikut menyayangi bumi tempat tinggal kita bersama ini.



In Gold We Trust menggunakan material polyester daur ulang dengan grade tertinggi. Penggunaan material ini diharapkan bisa mengurangi masalah sampah plastik yang ada di dunia.

Tentu saja secara desain tetap dipikirkan matang-matang oleh In Gold We Trust. Sehingga pengguna bisa tetap merasa keren dan fashionable saat menggunakan jaket ini. Yang pasti, jaket/windbreaker dari In Gold We Trust sudah 100% anti-air.

In Gold We Trust menghadirkan tiga varian warna buat pilihan yang mana warna-warna ini cukup netral. Di antaranya Quiet Shade, Total Eclipse, dan Jet Black. Tampilannya simpel dengan branding yang mencolok di dada kiri dan di punggung/pinggang.

Item baru dari In Gold We Trust sudah bisa dimiliki online dengan banderol sekitar USD 227 atau Rp 3,2 jutaan.