Banyak informasi yang beredar di luar sana tentang seks, beberapa di antaranya ternyata cuma mitos, lho! Jadi, banyak-banyak kroscek informasi yang lo terima, ya! Berikut beberapa informasi salah kaprah tentang yang sering diterima remaja. Mana nih diantara list di bawah ini yang sudah pernah lo dengar dan parahnya lo percaya?banner-ads

1. Pacaran = Melakukan Seks

Di tengah gempuran budaya Barat yang makin kental di negara ini, rasanya seks bebas udah bukan hal yang baru lagi. Parahnya, seks bebas dilakuin sama remaja yang bahkan belum tahu risiko dari seks bebas itu sendiri! Nah, kalau lo bergaul di lingkungan yang terbiasa melakukan seks bebas tiap lagi pacaran sama seseorang, lo perlu berpikir lagi, ya, Gengs!

Seks bebas memiliki risiko tinggi, di samping norma budaya dan agama yang nggak memperbolehkan bentuk hubungan kayak gini. Di balik godaan kenikmatan sesaat itu, ternyata ada ancaman gangguan kesehatan jangka panjang. Belum lagi risiko seks bebas bisa mengakibatkan kehamilan yang nggak direncanakan yang bakal bikin masa depan lo dan pacar jadi berantakan.

2. Pakai Kondom Dijamin Bebas Hamil!



Mitos ini udah ketinggalan zaman, Gengs! Kondom emang salah satu alat kontrasepsi yang paling populer digunakan untuk menghindari kehamilan, tapi tetap ada risikonya, lho. Kondisi kondom sobek, expired, dan penggunaan yang salah bisa aja mengakibatkan kehamilan. Produsen kondom mana pun enggak pernah state kalau produk mereka 100 persen aman dari risiko kehamilan.

3. Seks Menyelamatkan Hubungan Lo dan Doi

Ada yang bilang, kalau berantem sama pacar, make up sex aja! Wait! Jadi, hubungan lo sama doi dilandasi sama apa, dong? Apa hanya karena hawa nafsu? Jangan pernah sampai terjebak di dalam hubungan yang kudu ada seks di dalamnya baru kerasa “sparkling”. Kalau sampai lo ada di hubungan kayak gini, sepertinya lo perlu review lagi kualitas hubungan lo berdua dan pikirin lagi apa perlu lanjut atau putus aja.

4. Kondom Dijamin Melindungi Diri dari Penyakit Seksual Menular

Kondom juga digadang-gadang bisa mencegah penyakit seksual menular. Info itu ada benarnya, tapi nggak 100 persen juga! Kondom emang akan memberikan perlindungan terhadap bagian yang terlapisi, tetapi kan ada bagian dari organ intim lo yang nggak tercover kondom sehingga transfer penyakit masih bisa terjadi. Caranya gimana biar nggak ketularan penyakit seksual menular? Ya jangan lakukan seks bebas! 

5. Kehamilan Nggak akan Terjadi Kalau Ejakulasi di Luar

“Kalau kondom nggak bisa jamin 100 persen, kalau gitu gue ‘buang di luar aja deh!’” Eits, coba pikir ulang! Ketika terjadi penetrasi antara penis dan vagina, walaupun belum atau udah nggak ada sperma yang dikeluarkan, kemungkinan hamil bisa tetap terjadi dari sisaan air mani yang tertinggal di ujung penis. Jadi, metode “buang di luar” juga tetap berisiko, lho, Gengs! 

Risiko seks bebas emang tinggi banget, Gengs. Jadi, better be wise dan jalanin hubungan yang sehat-sehat aja ya, Gengs!