Kalau cuma sekedar nongkrong, riding, touring sepertinya itu sudah hal lumrah di ranah roda dua. Tapi sebagai riders kamu juga harus bisa mengembangkan potensi yang ada pada dirimu sendiri. Sekarang kalau cuma punya tunggangan bagus rasanya sudah kuno, tapi juga punya pencapaian bagus tentunya bisa lebih bermanfaat bagi dirimu sendiri dan orang lain apalagi bisa menghasilkan “cuan”. Jadi sebenarnya apa saja yang bisa dikembangkan untuk berbisnis di roda dua? Simak ulasan berikut:
 
  1. Dari segi roda dua
Dari sisi ini banyak hal yang bisa dijadikan untuk mengembangkan potensimu juga menjadi bisnis ke depannya untukmu, seperti membuka bengkel yang melayani semua kebutuhan dari si roda dua, seperti servis, modifikasi, dan sebagainya. Atau kamu bisa menjual spare part, bisnis juga juga terbilang menguntungkan karena kebutuhan riders akan . spare part begitu penting.
  1. Dari segi kebutuhan pengendara
Bila memang kamu tidak bisa berurusan dengan roda duanya langsung, kamu bisa mulai dari pelaku roda duanya. Misalkan kamu membuka bisnis apparel seperti helm, baju, jaket, dan sebagainya. Tentu ini lebih menarik karena itu semua adalah kebutuhan pokok pengendara yang harus dimiliki. Atau bisa dari gaya hidupnya seperti membuka coffeeshop dan sebagainya.
  1. Dari segi lingkungan roda dua
Ini malah lebih luas lagi apalagi saat ini, ranah roda dua kian mencakup segala keseluruhan mulai dari jasa penyelenggara event, dokumentasi, dan sebagainya. Di sini terlihat kalau roda dua memang membuka peluang untuk kamu mengembangkan potensimu, seperti kamu seorang videographer yang sering mendokumentasikan riding, atau penyelenggara event otomotif.
 banner-ads