Air Jordan sebagai salah satu brand sneakers paling besar yang ada di bawah naungan Nike kayaknya gak pernah kehabisan ide Bro buat bawa sesuatu yang berbeda ke dalam lini sepatu mereka ini. Air Jordan adalah brand yang biasa dekat dengan kemewahan dan gaya elegan sebagai inspirasi desain mereka.

Namun berbeda yang sneakers terbaru mereka yang bakal rilis dalam waktu dekat ini, Bro. Air Jordan bikin sneakers dengan inspirasi desain dari tiga hewan buas sekaligus.

Hewan buas yang motif kulitnya diterapkan untuk sneakers ini adalah leopard, macan, dan black panther. Ketiganya merupakan jenis kucing besar yang jadi pemuncak rantai makanan di habitat masing-masing.

banner-ads

Desain “Animal Pack” ini dibuat oleh retail asal Jepang, yaitu Atmos. Retailer ini sendiri udah sering kolaborasi bareng Nike di siluet-siluet sneakers yang lain.

Desain alam liar ini berpadu rapi dengan aksen kulit yang ada di bagian dalam sepatu. Gak lupa juga Jordan menyelipkan motif zebra di bagian belakangnya. Zebra sendiri sering jadi buruan hewan-hewan yang udah disebutkan sebelumnya.

Buat logo Jumpman khas Air Jordan, letaknya tetap berada di atas lidah sepatu dengan warna merah yang cerah, kontras dengan sekelilingnya yang punya motif beragam.

Sneakers Air Jordan 3 Retro SP “Animal Pack” ini dijadwalkan rilis pada tanggal 19 Februari 2020 dengan banderol harga US$225.
Cocok banget nih Bro, buat lo yang pengen tampil beda!